Blog Aneka Resep Masakan Indonesia enak, sederhana dan lezat dari berbagai daerah dan dunia yang dibahas secara detail sehingga membuat memasak lebih mudah dan praktis

Sunday, October 16, 2016

Resep Donat Ubi Ungu

Resep Donat Ubi Ungu, saat sore hari, biasanya anda ingin membuat cemilan yang manis gurih dan ditambahkan dengan taburan gula halus membuat cemilan sore hari, bila biasanya donat ditambahkan dengan kentang, namun yang sekarang donat ditambahkan dengan ubi ungu yang di kukus terlebih dulu sehingga memiliki tekstur seperti kentang namun dengan warna yang cantik dan dengan rasa yang renyah.


Bahan utama :

  • 500 gr tepung cakra
  • 4 butir kuning telur
  • 200 gr ubi ungu, kukus lalu haluskan
  • 100 gr gula pasir
  • 50 gr margarin
  • 75 gr susu bubuk
  • 11 gram ragi instan
  • 100 ml air es
  • Sejumput garam
  • Gula donat atau gula halus secukupnya
Cara membuat donat ubi ungu :
  1. Campurkan tepung bersama dengan gula, susu bubuk dan ragi instan, aduk rata.
  2. Tambahkan dengan ubi ungu yang telah dihaluskan dan kuning telur, aduk sambil di tambahkan dengan sedikit air sambil di uleni hingga kalis.
  3. Masukkan garam dan mentega, lalu uleni hingga elastis
  4. Diamkan adonan selama kurang lebih 25 menit, lalu setelah mengembang, bagi adonan menjadi masing masing 20 gram lalu bulatkan dan diamkan lagi selama 25 menit hingga mengembang.
  5. Panaskan minyak dengan api sedang agak kecil dan goreng hingga matang, angkat dan selagi hangat, taburi dengan gula halus, sajikan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Donat Ubi Ungu